Polres Seluma Monitoring dan Ikuti Kegiatan Halal bi Halal Antara Kepala Daerah dengan Pemuda Pancasila se Kabupaten Seluma

Polres Seluma Monitoring dan Ikuti Kegiatan Halal bi Halal Antara Kepala Daerah dengan Pemuda Pancasila se Kabupaten Seluma

Seluma - Senin (06/05/2024) Pukul 10.00 WIB Bertempat di Gedung Daerah Kabupaten Seluma dilaksanakan kegiatan Halal bi halal antara Kepala Daerah Kabupaten Seluma dengan Pemuda Pancasila se Kabupaten Seluma.

Kegiatan Dipimpin oleh Bupati Seluma Erwin Ocatavian, S.E dan dihadiri oleh Sekda Kab. Seluma H. Hadianto, SE, M.Si, Asisten dan Staff ahli Pemda Kab. Seluma, Sekjen Pemuda Pancasila Kab. Seluma Deki Septori beserta Anggota Pemuda Pancasila se Kab. Seluma

Pertemuan dilaksanakan bertujuan untuk Mendukung program Bupati Seluma yaitu Seluma beragama dan berbudaya.

Penyampaian Sekjen Pemuda Pancasila Kab. Seluma Deki Septori Mengucapkan Terimakasih kepada bapak Bupati yang telah membangun seluma menjadi sangat alap, Untuk seluruh kader pemuda pancasila kita sampaikan surat pernyataan sikap pemuda pancasila kabupaten Seluma.

"Semoga bapak bupati selalu diberikan kesehatan serta kelancaran dalam memimpin seluma lebih baik lagi," sampainya.

Bupati Seluma Erwin Ocatavian, S.E juga menyampaikan, Pada waktu pengekuhan pemuda pancasila hampir 2 tahun, sampai sekarang terus berjalan dan mewarnai pembangunan di kabupaten seluma.

"Besar harapan kita dengan kegiatan ini pemuda pancasila terus membersamai dan memperjuangkan seluma alap yang terus kita gaungkan selama ini, saya berharap pemuda pancasila terus semangat untuk membangun seluma," ungkapnya.

Ia menambahkan, kegiatan pemuda pancasila di kabupaten seluma tidak hanya itu itu saja, mari kita gerakan kembali kegiatan kemasyarakatan salah satunya kegiatan kebudayaan.

"Dengan kegiatan ini saya berharap pemuda pancasila terus menggali potensi kebudayaan yang ada. Dengan kepengurusan pemuda pancasila kita sama sama membangun kegiatan di kabupaten seluma," pungkasnya.